Kamis, 05 Juni 2014

Thai Pumpkin Candy

Pagi-pagi ke pasar dan tergoda beli kabocha a.k.a japanese pumpkin. Setelah nongkrong di kulkas, bingung mau diapain.

Sedang malas berurusan dengan oven dan pastry, maka niat bikin pumpkin pie batal. Setelah buka-buka buku masak yang lama duduk manis terpajang di rak buku, ketemulah resep simple ini, judulnya Thai Pumpkin Candy.

Meskipun namanya 'candy', tapi ini bukan resep permen yang seperti kita bayangkan. Sederhananya, ini adalah labu kuning yang direbus lamaaa di dalam air gula sampai caramelized.

Berikut resep Thai Pumpkin Candy yang saya ambil dari buku Sarong Inspirations: Signature Dishes and Solo Travels Around Asia by Will Meyrick. Saya modifikasi sedikit, mengganti sebagian gula putih dengan gula merah. Alhasil, rasanya lebih 'nendang' tapi penampakan 'karamelnya' jadi lebih gelap.



Thai Pumpkin Candy


Bahan:
 
500 gram kabocha/labu kuning jepang
3 cup gula putih (versi saya pakai 1 cup gula merah dan 2 cup gula putih)
2 cup air
air kapur sirih

6 sdm santan kental
sejumput garam


Cara membuat:
Bersihkan labu, buang bijinya. Potong-potong kurang lebih ukuran 2 inci. Rendam dalam air kapur sirih kurang lebih 15 menit, tiriskan.

Masukkan potongan labu dalam panci bersama dengan gula dan air. Rebus dengan api sedang sampai mendidih, lalu kecilkan apinya dan rebus lagi sampai empuk. Kurang lebih 30 menit.

Setelah matang, diamkan sampai dingin lalu simpan dalam lemari es sampai akan disajikan.

Untuk penyajian, buat saus terlebih dulu. Panaskan santan kental dengan sejumput garam, aduk rata.

Tata labu kuning di piring, siram dengan cairan gula dan saus santan.

Done!


Gampang yaaaa.... :)

Rasanya lembut dan legiiiittt banget. Seperti singkong thailand, tapi diganti labu.

Happy cooking!